Tips dan cara merawat motor agar tahan lama dan tidak mudah rusak

12:15:00 PM
tips dan cara merawat motor agar tidak cepat rusak dan motor tahan lama dengan perawatan yang teratur dan baik,hal ini akan menguntungkan anda jika motor kesayangan anda dirawat dengan baik.perawatan motor yang baik akan membuat motor tahan lebih lama dan tidak mudah rusak. Motor zaman sekarang sudah dilengkapi dengan system komputer yang disebut dengan motor injeksi. Namun jika motor injeksi anda mengalami mati mendadak, ada baiknya anda bawa ke bengkel resmi motor atau ke dealer motor terdekat.



cara merawat motor agar tahan lama dan tidak mudah rusak

1.Panaskan motor sebelum digunakan

Tips yang pertama dalam merawat motor agar tahan lama, panaskan motor sebelum digunakan.Hal ini bertujuan untuk membuat mesin motor menjadi panas, dan mesin motor bekerja dengan baik dan maksimal.dengan adanya upaya untuk memanaskan mesin motor sebelum diguankan,hal ini dapat membuat motor tahan lama dan tidak mudah rusak.langkah ini merupakan cara menjaga mesin motor menjadi tahan lama.

2.Hindari mengubah kecepatan gas motor

khusus untuk motor matic,jangan terlalu sering bermain dengan pedal gas,karena hal ini akan mengakibatkan mesin motor anda menjadi cepat panas.dan juga bisa membuat bahan bakar motor menjadi cepat habis dan terkuras.Selain mesin menjadi cepat panas dan bahan bakar terkuras,kebiasaan ini juga akan membuat mesin motor matic anda menjadi cepat rusak.

3.Rutin mengganti Oli motor

Jarak tempuh motor yang cukup jauh dan dengan kecepatan yang tinggi,hal ini akan membuat mesin motor anda mengalami kehabisan oli,untuk itu rutin lah dalam mengganti oli motor,sebaiknya anda perhatikan juga oli yang cocok untuk kendaraan motor anda.mengganti oli motor dengan rutin akan membuat mesin motor terjaga dengan baik,dan membuat mesin motor lebih tahan lama.

4.periksa kondisi Aki dan busi

periksalah kedua bagian penting ini,karena dua hal ini sangat berperan penting dalam kelansungan perjalanan motor anda.busi sangat berperan dalam menyalakan system dan menyedot  bensin untuk menyemprotkan ke mesin agar bisa berjalan dengan baik,sedankan aki memiliki hidup cukup lama,namun demikian anda juga harus memperhatikan kesehatan aki motor anda.

5.cek selalu ruang transmisi

Ruang trasmisi sering sekali mendapat banyak debu didalamnya, jadi sebaiknya anda memperhatikan kebersihan ruang transmisi dan mengganti oli shockbreaker, ketika didalam ruang transmisi usahakan anda mengecek dan memperhatikannya. biasanya didalam ruang transmisi sering masuk debu,usahakan anda membersihkan jika motor sudah mencapai 4000 Km, dan mengganti oli shockbreaker setiap motor matic jika sudah mencapai 10000 Km,dengan cara ini akan menjadikan motor anda menjadi tahan lama dan awet.

6.Hindari bensin kosong

hindari bensin kosong pada motor anda,jika hal ini anda biarkan dan terjadi terlalu sering,maka akan mempersingkat umur motor anda,sebaiknya anda perhatikan kondisi bensin pada speedo motor anda,agar bensin kosong tidak terjadi pada motor anda,agar motor tidak cepat rusak dan mesin motor bisa tahan lama. Dengan memperhatikan kesehatan mesin motor,hal ini akan membuat motor tahan lama,dan mesin motor akan awet.demikianlah aetikel singkat tentang tips dan cara merawat motor agar tahan lama.semoga dengan adanya artikel singkat ini bisa mengatasi masalah pada motor anda.Terima kasih anda sudah membaca artikel ini,admin mohon maaf bila ada salah kata dalam penulisan artikel diatas,akhir kata admin ucapkan  terima kasih.


Jika Bermanfaat, Mohon Bagikan Artikel ini:
Sebelumnya
Next Post »