Tips dan cara perawatan motor matic mogok dan cara mengatasinya

11:05:00 AM
Tips dan cara merawat motor matic mogok dan cara mengatasinya. Motor mogok memang sangat mengganggu dan membuat kita kesal,bayangkan saja jika kita dalam keadaan terburu buru namun motor matic mogok dengan sendirinya. Hal ini juga dapat membahayakan jika sedang berada pada tempat yang sepi, ditambah lagi dengan mogoknya motor matic, untuk itu tips dan cara merawat motor matic mogok dan cara mengatasi motor matic mogok sudah kami rangkum dalam artikel dibawah ini. Semoga dengan adanya artikel ini bisa mengatasi masalah motor matic mogok



Cara mengatasi motor matic mogok dengan melakukan pemeriksaan ke beberapa titik penting pada motor matic anda

1. Periksa busi motor matic

Apabila motor matic anda memang benar mogok,periksa terlebih dahulu bensin motor matic anda. jika bensin masih ada, lansung beralih pada pengecekan pada system busi motor, jika api pada busi berwarna kebiruan,maka sebaiknya segera lakukan penggantian dengan busi baru. cara mengatasi busi motor bermasalah.
  • Lepaskan busi dan dekatkan ke blok mesin motor,kemudian tekan tombol starter
  • Jika busi memercikan api, atau mengeluarkan api berwarna biru
  • itu artinya busi anda masih sehat dan layak pakai
  • Namun jika api yang keluar dari busi merah, sebaiknya ganti busi dengan yang baru saja
2. Periksa system kelistrikan

Nyawa dari system motor injeksi adalah kelistrikan, yang mana dapat kita simpulkan bahwa kelistrikan yang berasal dari aki motor,coba periksa api yang mengalir dari aki motor anda,bisa jadi aki motor matic anda mengalami kerusakan atau kondisi aki yang sudah suak. Salah satu yang menjadi faktor penyebab motor mati atau mogok adalah hilangnya daya pengapian yang membuat mesin tidak bisa hidup,percikan api dalam pengapian ini berfungsi uap bahan bakar yang masuk ke ruang pembakaran. Nah, padang ruang pembakaran inilah motor dapat bergerak, jadi jika pengapian hilang, tentunya sudah pasti mesin tidak bisa dinyalakan dan membuat motor menjadi mogok.

3.Tips dan cara merawat motor matic mogok atau cara mengatasi motor matic mogok lainya
  • Silahkan anda putar kunci kontak dalam posisi " OFF"
  • coba hidupkan dengan menginjak " kick starter" dengan minimal 4-5 kali
  • kemudian putar kembali kunci kontak ke pisisi " ON"
  • lalu coba hidupkan kembali motor anda dengan menggunakan starter
  • apabila tidak ada kendala lainya,atau kerusakan lainya, biasanya dengan cara ini motor matic yang mogok akan hidup kembali seperti biasanya.
  • Namun jika motor matic mogok anda tidak bisa diatasi dengan cara ini,sebaiknya bawa motor matic mogok anda ke bengkel

4.Setelah klep tidak tepat

Penyebab motor mogok atau mati mendadak bisa diakibat oleh setelan klep terlalu rapat, bilah celah terlalu rapat maka mesin akan cepat panas dan akselarasi terlampau kurang.Kerengangan klep ini sangat penting sekali,maka dari itu setiap motor diberikan rentang ukuran yang sudah distandarkan sesuai dengan spesifikasi mesin motor.  Ketidakcocokan setelan klep ini dapat memperpendak umur komponen pada motor anda. Selain mengikuti setelan yang sudah ditentukan oleh pabrikan, penyettingan juga harus dilakukan ketika mesin motor sudah dingin,Segera bawa motor anda ke tempat service resmi guna mendapatkan memperbaiki settingan klep yang tidak cocok.

5.Filter udara yang kotor

Fungsi filter udara adalah untuk menyaring udara yang masuk ke dalam ruang pembakarang agar tidak tercampur dengan debu dan polusi yang dapat menganggu kerja mesin.Nah, apabila filter penyaring udara ini kotor, maka akan berakibat pada tarikan gas akan menjadi berat, serta motor akan mati atau mogok,Filter udara menjadi kotor dapat disebabkan oleh usia dalam pemakaian cukup lama. Cara mengatasi filter penyaring udara yang kotor dengan cara memastikan anda selalu cek kondisi kebersihan filter penyaring udara mesin anda. Motor matic keluaran terbaru sekarang sudah menggunakan filter penyaring basah sehingga filter penyaring udara ini tidak bisa dibersihkan atau diperbaiki, jika sudsah kotor atau rusak harus diganti dengan yang baru.Namun ada baiknya menggunakan filter penyaring udara basah ini, sangat tahan dibandingkan dengan filter penyaring udara yang kering

Demikianlah Tips dan cara perawatan motor matic mogok dan cara mengatasi motor matic mogok,semoga dengan adanya artikel singkat ini bisa mengatasi masalah motor matic mogok dengan baik, semoga artikel matic mogok ini bermanfaat bagi anda yang mengalami masalah dalam menangani motor matic mogok. Admin mengucapkan terima kasih karena anda sudah membaca artikel singkat yang admin buat ini, admin sangat bangga bila artikel ini bermanfaat bagi kita semua, teruma buat admin sendiri. admin juga mohon maaf bila ada salah kata dalam penulisan artikel diatas. Sekian yang dapat admin tulis untuk saat ini,salam sehat dan salam sukses selalu buat anda.

Kata kunci terkait


Jika Bermanfaat, Mohon Bagikan Artikel ini:
Sebelumnya
Next Post »