Anda bisa menggunakan printer khusus scanner untuk menscan dokumen penting anda.Namun yang perlu anda ketahui sebelum melakukan scan dokumen dengan printer yaitu pastikan terlebih dahulu, apakah printer anda sudah tersedia fitur scanner atau belum.Jika Printer anda sudah dilengkapi dengan alat scanner tentunya anda akan lebih mudah untuk scan dokumen menggunakan printer yang anda miliki.Lalu, bagaimana cara scan dokumen seperti cara scan KTP, cara scan ijazah serta scan surat surat penting lainya dengan menggunakan printer.Nah, anda sudah berapa pada artikel yang tepat tentunya yang akan membahas mengenai cara scan dokumen agar masuk ke komputer.
Jika komputer dan alat scan anda sudah hidup dan siap digunakan, semua kabel sudah terpasang dengan baik. Lansung saja kita masuk pada topik bagaimana cara menscan dokumen menggunakan printer dan hasil scan masuk ke komputer.
- Langkah pertama untuk dapat menggunakan alat scan, tentunya anda harus memasukan dokumen yang akan di scan kedalam printer atau alat scan.Usahakan posisi penempatan dokumen anda sudah benar, jangan sampai ada yang salah,misalnya posisi miring atau tidak lurus. Hal ini akan memberikan hasil yang tidak bagus nantinya. Jika sudah pas silahkan tutup kembali printer atau alat scanner anda .Namun jika sudah pas atau tepat posisinya, kita lanjut pada langkah berikutnya.
- Langkah selanjutnya kita kembali ke komputer dengan mengklik" Start - All Program-Windows Fax and Scan. Maka akan muncul seperti pada contoh gambar berikut ini.
- Kemudian silahkan anda klik " New Scan " yang berada pada pojok kanan atas, kemudian akan muncul kembali laman baru untuk melakukan pengaturan scan anda.Seperti pada contoh gambar berikut ini.
- Pada tab Profil dan sourch biarkan saja default. untuk File Type silahkan anda pilih format JPG, sedangkan untuk resolution anda buat saja " 300"
- Sebelum anda klik Scan, sebaiknya anda lakukan "preview" dulu agar hasil yang akan anda scan nantinya bisa lebih maksimal dan terlihat jelas.
- Kemudian sebaiknya anda hilangkan tanda ceklis yang bertuliskan" Preview or scan image as sparate files" agar pada saat di scan hasilnya tidak kotak kotak.Namun hasilnya akan persis seperti file aslinya
- Jika anda sudah merasa semuanya pas dan cocok, maka tahap selanjutnya silahkan anda klik" Scan " dan biarkan saja proses scan berjalan sampai selesai.
- Untuk menyimpan file scan ke komputer, silahkan anda ambil " File " dipojok kiri atas, kemudian pilih" Save" atau save as.silahkan tentukan lokasi penyimpanan anda, misalnya anda mau menyimpan file di local D, kemudian beri nama File yang akan anda simpan. Selesai
Demikianlah cara scan dokumen agar bisa masuk kekomputer tampa menggunakan adobe photoshop. Namun anda melakukan scan dengan menggunakan aplikasi bawaan komputer yang sudah tersedia.Semoga dengan adanya artikel singka ini bisa menambah wawasan anda, admin mohon maaf jika ada salah kata dalam penulisan artikel diatas.
Jika Bermanfaat, Mohon Bagikan Artikel ini: